Print this page

Abdollahian: Tak Segera Bebaskan Marzieh, AS Tahu Akibatnya

Rate this item
(0 votes)
Abdollahian: Tak Segera Bebaskan Marzieh, AS Tahu Akibatnya

Asisten khusus Ketua Parlemen Iran untuk urusan internasional memperingatkan Amerika Serikat terkait dampak tidak segera dibebaskannya jurnalis PressTV, Marzieh Hashemi.

Asisten khusus Ketua Parlemen Iran, Hossein Amir Abdollahian, Kamis (17/1/2019) malam mengatakan, yang memulai permainan politik penangkapan atas Marzieh Hashemi adalah Amerika, tapi jika jurnalis PressTV ini tidak segera dibebaskan, maka akhir permainan tidak akan ditentukan oleh Amerika.

Marzieh Hashemi adalah jurnalis PressTV, Iran asal Amerika, ia dilahirkan di Colorado dengan nama Melanie Franklin. Sejak muda ia mulai mengenal Islam dan memutuskan memeluk agama ini dan di kemudian hari ia pindah ke Iran.

Marzieh baru-baru ini ditangkap kepolisian Amerika saat mengunjungi keluarganya di negara itu. 

Read 1267 times