Hamas Minta Semua Pihak Dukung Rakyat Palestina

Rate this item
(0 votes)
Hamas Minta Semua Pihak Dukung Rakyat Palestina

 

Gerakan Hamas menyerukan penguatan solidaritas dengan rakyat Palestina dan penghentian agresi penjajah, pengepungan, dan diskriminasi rasial yang dilakukan oleh rezim Zionis.

Hamas dalam sebuah siaran pers memperingati Hari Solidaritas Kemanusiaan Internasional, yang jatuh pada 20 Desember, meminta semua pihak untuk menunjukkan solidaritas dengan tahanan Palestina di penjara Israel, yang mengalami pelanggaran hak asasi manusia dan kejahatan terhadap kemanusiaan.

Seperti dilaporkan IRIB, Selasa (21/12/2021), Hamas menegaskan blokade yang tidak adil selama 15 tahun terhadap Jalur Gaza harus segera diakhiri, dan rekonstruksi terhadap apa telah dihancurkan oleh penjajah harus cepat dimulai.

Kelompok ini juga meminta untuk memperkuat solidaritas dan dukungan bagi pengungsi Palestina, yang mengalami kesulitan akibat praktik pendudukan dan penyebaran pandemi virus Corona.

Majelis Umum PBB menetapkan tanggal 20 Desember setiap tahun sebagai Hari Solidaritas Kemanusiaan Internasional.

Pada acara peringatan hari besar itu, Sekjen PBB Antonio Guterres mengkritik pelanggaran hak-hak rakyat Palestina dan perluasan pemukiman ilegal oleh Israel. 

Read 370 times