Hakim ke Dubes AS: Irak Tak Mau Dijadikan Sumber Ancaman bagi Tetangga

Rate this item
(0 votes)
Hakim ke Dubes AS: Irak Tak Mau Dijadikan Sumber Ancaman bagi Tetangga

 

Ketua Gerakan Hikmah Nasional Irak kepada Dubes AS menegaskan bahwa negaranya tidak mau dijadikan perantara untuk mengancam keamanan dan stabilitas negara-negara tetangga.

Sayid Ammar Hakim, Jumat (2/12/2022) melakukan pertemuan dengan Duta Besar Amerika Serikat untuk Irak, Alina L. Romanowski. Dalam pertemuan itu, dibicarakan perkembangan politik terbaru Irak, dan kawasan serta hubungan Baghdad-Washington.

Pada pertemuan tersebut Ammar Hakim juga menekankan urgensi stabilitas di Irak sebagai salah satu pilar utama keamanan dan stabilitas kawasan Asia Barat.

Selain itu, Ammar Hakim menilai dukungan regional dan transregional, dukungan parlemen, stabilitas keamanan dan peningkatan pendapatan finansial Irak, sebagai faktor keberhasilan pemerintah baru pimpinan Perdana Menteri Mohammad Shia Al Sudani.

Read 231 times