Negosiasi Pencabutan Sanksi Sektor Maritim Iran sedang Dilakukan

Rate this item
(0 votes)

Deputi urusan teknis Departemen perdagangan kapal Iran mengabarkan dilakukannya perundingan untuk mencabut empat sanksi yang selama ini mencengkeram industri perkapalan Iran.


Ali Ezzati, dalam wawancaranya dengan Tasnim News (8/7) menuturkan, industri maritim dunia sekarang tengah menanti dicabutnya sanksi-sanksi atas Iran. "Diharapkan dalam putaran terakhir perundingan nuklir Iran dan Kelompok 5+1 dibahas juga pencabutan sanksi atas sektor industri maritim dan sanksi-sanksi terhadap kapal serta perusahaan-perusahaan Iran," katanya.

 

Ia menambahkan, "Saat ini perusahaan-perusahaan perkapalan Iran berada dalam kondisi yang baik, dan ini jika dibarengi dengan tidak dijatuhkannya sanksi baru akan menjadi hal yang positif pasca dicapainya kesepakatan pertama Jenewa."

 

Menurut Ezzati di antara prioritas terpenting perusahaan perkapalan Iran adalah masalah keluarnya kapal-kapal Iran dari daftar sanksi, pelarangan keluar-masuk ke pelabuhan-pelabuhan Eropa, dicabutnya sanksi di sektor transportasi Korea Selatan dan asuransi laut.

Read 1215 times